Headlines News :
Home » » PMI KLATEN

PMI KLATEN

Written By Unknown on Jumat, 08 Februari 2013 | 19.22

http://pmi.rejanglebongkab.go.id/wp-content/blogs.dir/24/files//2012/07/Logo-Palang-Merah-Indonesia.png 
 KLATEN - Mengingat Kabupaten Klaten memiliki berbagai macam potensi bencana, PMI Kabupaten Klaten mengadakan Lomba Simulasi Sekolah Siaga Bencana, mulai Sabtu hingga Minggu (9-10/2), di Dokditlapur Klaten.

“Latar belakangnya, Klaten sebagai kabupaten rawan bencana nomor empat se-Jateng dan 19 se-Indonesia, maka perlu kesiapsiagaan terhadap bencana bagi semua lini masyarakat, termasuk sekolah,” jelas, Ketua PMI Klaten, Purwanto AC, di Klaten, Jumat (8/2/2013).

Kegiatan itu bertujuan untuk menguji kemampuan PMR di Klaten setelah mendapatkan pelatihan siaga bencana. “Kali ini, PMR sekolah dengan menguji kemampuan mereka setelah mendapatkan latihan yang diperoleh dari pembinanya selama ini dalam siaga bencana,” ucapnya.

Sekitar 3.000 peserta yang merupakan anggota PMR tingkat Madya dan Wira akan bersaing dalam lomba tersebut. Para peserta tersebut berasal dari SMP, SMA, dan SMK se-kabupaten Klaten. “Ada 96 sekolah yang ikut dalam lomba ini. Mayoritas sekolah negeri, tapi ada beberapa yang swasta,” tuturnya.

Penjurian dilakukan secara terpadu dari PMI Klaten, SAR Klaten, BPBD, perwakilan pendidikan, dan relawan. Sedangkan hadiah yang akan diberikan berupa tropi Bupati Klaten dan sertifikat bagi para peserta lomba tersebut.

SUMBER :  http://jogja.tribunnews.com/
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

http://suaramerdeka.com/foto_aktual/9d616cfbe911f73ad3add171bae838b4.jpg

TWITTERKU

Follow giyantoklaten on Twitter

save merapi

tweet

galeri

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. SAFE MERAPI - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger